X

Model Gelang emas yang Nyaman Dipakai

Saat ini model gelang emas ada banyak sekali macamnya.

Gelang emas yang cantik akan menambah kesempurnaan penampilan Anda, terutama pada wanita. Gelang emas membuat wanita semakin percaya diri karena tampil menawan.

Memilih model gelang emas mungkin bukanlah sesuatu yang sulit, sebab anda hanya perlu menyesuaikan dengan selera.

Hanya saja ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum memutuskan membeli gelang model tertentu. Beberapa diantaranya yaitu dari segi kenyamanan serta fungsi gelang tersebut.

Memilih perhiasan seperti gelang emas jangan asal-asalan. Anda juga perlu menyesuaikan dengan bentuk lengan Anda.

Lalu bagaimana cara memilih model gelang emas yang tepat? Berikut ini kami buatkan ulasannya untuk Anda. Semoga membantu.

Cara Memilih Model Gelang Emas

1. Pilih Gelang yang Nyaman Dipakai

Memilih gelang yang nyaman dipakai tentu wajib untuk Anda pertimbangkan. Apalagi jika gelang emas untuk Ada pakai sehari-hari. Dengan perhiasan yang nyaman dipakai tentu saja membuat aktifitas anda terasa lebih asyik dijalani.

Faktor kenyamanan dipengaruhi oleh banyak hal. Salah satunya adalah ukuran gelang tersebut.

Ukuran gelang yang pas di tangan Anda serta tidak terlalu kebesaran akan nyaman dipakai. Gelang yang berukuran terlalu besar dari pergelangan tangan Anda menjadikan aktifitas terasa kurang bebas.

Selain aktifitas anda terganggu. Gelang yang terlalu besar membuat penampilan anda terlalu mencolok dan norak. Mungkin anda pernah melihat ibu-ibu memakai gelang dengan ukuran besar.

Bagaimana menurut anda?

Sedangkan untuk Gelang yang berukuran terlalu kecil juga tidak nyaman dipakai, sebab terlalu sesak dipakai, dan sulit jika hendak dilepaskan.

Jadi, cobalah untuk menggunakan gelang yang tidak terlalu besar dan tidak juga terlalu kecil. Pastikan gelang tersebut benar-benar cocok untuk anda pakai setiap hari.

2. Pilih Gelang sesuai Bentuk Lengan

Memilih gelang yang sesuai bentuk lengan juga membuat gelang emas nyaman dipakai. Bentuk lengan setiap orang berbeda satu dengan lainnya.

Bentuk lengan yang besar, sebaiknya jangan memilih model gelang emas yang  tipis, sebab menjadikan lengan Anda terlihat lebih besar. Pilihlah gelang yang berbentuk agak tebal sehingga terlihat pas di lengan Anda.

Apabila Anda ingin memilih gelang emas, sebaiknya pilih yang memiliki warna kuning tidak terlalu mengkilap. Penampilan anda semakin menawan dengan kombinasi gelang emas yang sesuai.

Kemudian untuk Anda yang memiliki bentuk lengan kecil, gelang dengan diameter agak besar bisa menjadi pilihan yang pas. Namun, jangan sampai terlalu besar hingga melorot saat Anda pakai.

Postur lengan yang kecil juga sebaiknya memilih gelang emas dengan warna yang sedikit mencolok, sehingga menjadikan lengan Anda terlihat berisi. Tak harus selalu berbentuk bulat.

Anda yang berlengan kecil juga bisa memilih gelang yang berbentuk unik seperti kotak, segitiga atau lainnya.

Untuk bentuk gelang ini memang bisa anda sesuaikan dengan selera masing-masing. Karena ada yang suka sederhana tapi ada juga yang suka dengan banyak ornamennya.

Kemudian untuk Anda yang memiliki lengan kekar, Anda juga bisa mempermanis pergelangan tangan Anda dengan model gelang emas yang tepat.

Lengan yang kekar memiliki ukuran yang tidak besar dan tidak juga kecil, namun memiliki bentuk lengan berotot dan berisi.

Anda yang berlengan kekar bisa memilih bentuk gelang dengan ketebalan yang sedikit tipis. Menggunakan banyak gelang pada lengan Anda, menjadikannya terlihat lebih manis.

Tapi, seperti model gelang emas yang ingin anda beli. Sangat tergantung pada selera anda masing-masing.

Kalo anda sudah bisa memilih model gelang emas yang cocok untuk anda. Selanjutnya, anda tinggal membeli gelang emas impian anda.

Model Gelang Emas Untuk Hadiah

Ingin memilih gelang emas sebagai hadiah untuk orang terkasih? Pilihan yang tepat sekali.

Untuk hadiah, model gelang emas manik-manik bisa menjadi pilihan yang tepat. Hal ini dikarenakan gelang manik-manik tak membutuhkan ukuran lengan yang memakainya.

Gelang manik-manik tersebut akan menyesuaikan sendiri dengan pergelangan tangan pemakainya. Pilih model yang sesuai dengan karakter orang yang akan Anda berikan hadiah gelang emas tersebut.

Itulah beberapa tips yang bisa kami berikan pada anda yang ingin membeli gelang yang cocok dengan bentuk tangan. Baca juga Gelang Emas Putih.

Dengan menyesuaikan gelang dengan bentuk tangan akan membuat penampilan anda akan semakin menarik dilihat.

Categories: Gelang
Aldi Putra: Mahasiswa ekonomi yang suka menulis